Perantau Janganlah Pulkam, Air Payah di Parongil…

Dairinews.co-Parongil

Bimbinan boru Siahaan, pengusaha rumah makan Batak di jalan Sisingamangaraja Parongil Kecamatan Silima Pungga-Pungga menghimbau, perantau jangan pulang kampung dulu. Air payah di Parongil sekitarnya.

“Molo ahu, hudok do tu tondong, asa unang jo mulak tu huta laho marnatal dohot martaon baru. Maol aek di Parongil on. Molo sahalion, dang pola boha molo dang mulak” kata boru Siahaan.

Diutarakan, dirinya sudah pasrah dan rela bila anak dan sanak famili tak mengunjungi. Bagaimanapun, ketersediaan air adalah suatu keharusan. Kalau air tak ada, bagaimana mau mandi, nyuci hingga buang air. Bisa repot… Sekarang, mau pakai shampoo aja harus mikir lantaran buihnya banyak.

Hal senada disampaikan, Alboin Sitorus (48) pengusaha pupuk di Desa Lae Panginuman, Rabu (26/12/2018). Dia juga telah menyarankan keluarga agar menunda mudik tahun ini.

Dijelaskan, bencana banjir bandang menghilangnya 7 warga Desa Longkotan dan Bongkaras turut menimbulkan persoalan serius bagi mereka. Pipa air bersih nantuan pemerintah propinsi sudah pecah. Masyarakat kini mengandalkan air hujan buat minum dan memasak. Untuk urusan mandi dan membersihkan pakaian, terpaksa pergi ke sungai sekaligus lokasi banjir sejauh 2 kilometer.

Sementara waktu, masyarakat memakai air hujan yang sebelumnya ditampung di bak berukuran 2 x 2 meter. Bila kemarau hingga 1 minggu, air itupun bakal kandas. Hingga kini, tak setetespun air bersih bantuan pemerintah direalisasikan kepada mereka.

Ditambahkan, banjir bandang itu merusak persawahan di Desa Sumbari, Lae Panginuman dan Lae Pangaroan seluas 120 hektar. Irigasi hancur. Padi sawah fase bunting bakal gagal panen. Dia berharap, pemerintah segera merehabilitasi.

Terpisah, Voluandi Simamora penduduk Desa Siboras menyebut, bencana alam itu meluluhlantakkan sumber air menuju Kelurahan Parongil. Bongkaras, Tungtung Batu, Longkotan, Bakal Gajah,  Sumbari, Siboras, Siratah, Lae Panginuman, Lae Pangaroan dan sekitarnya. (D01)

 

 

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.