Dua par Togel ‘Diambil’ dari Desa Tualang
Dairinews.com-Tualang
Dua pria diduga terlibat praktik judi togel di Dusun 3 Desa Tualang Kecamatan Siempat Nempu Hulu Kabupaten Dairi Sumatera Utara ditangkap Satuan Reserse dan Kriminal Polres Dairi. Keduanya adalah RS (39) beralamat di Desa Tualang sekaligus pemilik lapo (warung-red) dan LSH (22) penduduk Desa Barisan Tigor Kecamatan Tigalingga yang berperan sebagai tukang rekap.
Kapolres AKBD Dedi Tabrani melalui Kasat Reskrim AKP Agus Butar-Butar menerangkan, penangkapan dipimpin Kanit 1 Reskrim Ipda J Simamora dibantu anggota Brimob Polda Sumut, Sabtu (27/05/2017).
Butar-butar via pesan elektronik menyebut, polisi mengamankan barang bukti berupa uang tunai Rp410 ribu, 1 buku tafsir mimpi, kertas ohm brenk, 1 blok kupon togel, 1 handphone merek Samsung, 1 handphone merek Nokia dan pena.
Dari keterangan LSH, bahwa bandar tempat dia menyetor adalah GS oknum aparatur negara.
Kapolres menegaskan, pihaknya menyatakan perang terhadap judi, narkoba dan penyakit masyarakat. Pakta integritas telah ditandatangani Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (FKPD) serta berbagai elemen. Pemberantasan diperkuat menyusul pengerahan 2 pleton anggota Brimob Polda Sumut. Penindakan tanpa pandang bulu. (D01)