Desa Bangun I Dairi Gelar Pesta Rakyat dan Perlombaan Musik Tradisional

Dairinews-Bangun

Dalam rangka peringatan HUT RI Ke-71, Desa Bangun 1 Kecamatan Parbuluan Dairi gelar pesta rakyat dengan berbagai perlombaan antara lain perlombaan memainkan alat musik tradisional dan memasak masakan tradisional.

Perlombaan memainkan musik tradisional diharapkan dapat memupuk kecintaan para generasi muda Desa Bangun 1 akan musik tradisional, yang selama ini sudah mulai pudar. Perlombaan itu dengan grup yang bisa memainkan musik ‘uning-uningan’ dengan seruling, tagading, garantung dan alat musik tradisional lainnya.

Demikian juga dengan lomba memasak masakan tradisional, yakni masak pelleng yang merupakan salah satu makanan khas suku Pakpak, dan masakan naniura makanan khas Batak Toba. “Zaman sekarang sudah banyak orang batak tidak paham memasak masakan tradisional, oleh sebab itu kearifan lokal harus tetap dilestarikan supaya tidak terlupakan,” ucap Kepala Desa Bangun I Saor Capah, kepada wartawan, Senin (15/8) di Desa Bangun I.

Lanjut Saor, Bupati Dairi Dairi KRA Johnny Sitohang dan Camat Parbuluan diundang untuk meresminkan pesta rakyat Desa Bangun 1. Dan menyerahkan bantuan alat pertanian kepada kelompok tani.

Pesta rakyat digelar untuk memeriahkan peringatan HUT RI Ke-71 dan untuk mempererat tali silaturahmi warga Bangun 1. Pesta rakyak dengan suguhan berbagai kegiatan, mengakibatkan adanya interaksi yang penuh dengan nilai-nilai persaudaraan. Sehingga terlihat suasana riuh dengan tawa terdengar sepanjang pelaksanaan lomba yang dilaksanakan sejak, Sabtu (13/8) lalu.

Bupati mengapresiasi kegiatan tersebut, dimana Desa Bangun I, yang menggelar pesta rakyat di Dairi beberapa tahun terakhir. Disibutkan Bupati, kata Saor, diharapkan Desa Bangun I, bisa jadi panutan bagi desa lain.(D04)

SERAHKAN: Bupati Dairi KRA Johnny Sitohang serahkan bantuan alat pertanian kepada kelompok tani di Desa Bangun I, Kecamatan Parbuluan, Senin (15/8).Dairinews

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.