Perolehan Suara Franc Bernhard Melejit, MP Tumanggor Ucapkan ‘Lias Ate, Mauliate, Bujur’

Dairinews.co-Sidikalang

Calon anggota DPRD Sumatera Utara dari daerah pemilihan 11 partai Golkar, Franc  Bernhard unggul di sejumlah TPS di Kabupaten Dairi dan Pakpak Bharat. Hal itu disampaikan anggota tim pemenangan, Viksen Boy Tumanggor, Kamis (18/04/2019).

Viksen mengungkapkan,  raihan suara Franc cukup kencang.  Di perkotaan hingga desa, umumnya unggul. Dia berharap,  intelektual tersebut tampil sebagai pemenang pemilu legislatif.

Diterangkan berdasakan perhitungan internal sementara,  caleg nomor urut 4 ini mengantongi 15.000 suara di Pakpak Bharat, Dairi sebanyak 11.000 dan Karo 5000. Pun demikian, pihaknya menunggu hasil resmi  pengumuman KPU.

Mantan Bupati Dairi, MP Tumanggor yang juga ayah Franc menyampaikan terima kasih atas dukungan penuh dan kerja keras tim. Penghargaan tertinggi juga dihaturkan kepada masyarakat yang telah menyalurkan hak pilih kepada putranya.

“Dang tar balos hami burju noha muna angka dongan huta. Lias ate mo i pasakat hami mi masyarakat Dairi. Lias ate, mauliate, bujur…  Njuah-njuah, horas, mejuah-juah” kata MP yang kini menjadi manajemen  PT Wilmar Internasional perusahaan bergerak di bisnis kepala sawit.

Diketahui, MP juga intens di gerbong pemenangan pasangan calon Presiden Joko Widodo-Maarif Amin.  Beberapa warga Sidikalang Kabupaten Dairi menyebut, raihan suara Franc terkait erat perjuangan MP guna memajukan daerah ini. Diantaranya, membangun Taman Wisata Iman (TWI) Sitinjo yang kini menjadi destinasi wisata, membangun Stadion Utama Panji Sibura-bura.

Di era kepemimpinan, para PNS merasa nyaman dan hampir tak pernah  menangis dengan  dalih copot mencopot.  Pembentukan sekaligus eksistensi Kabupaten Pakpak Bharat adalah  karya terbesar MP, yakni dari  memperjuangkan dari ketidakmungkinan menjadi realita.  (D01)

 

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.