Video: Ampun Solin Paparkan Perjuangan Pembentukan Pakpak Bharat
Dairinews.co-Sidikalang
Sekretaris Komite Pemekaran Kabupaten Dairi, Ampun Solin memaparkan proses perjuangan pembentukan Kabupaten Pakpak Bharat.
Ampun diwawancarai Dairinews.co di Sidikalang, Rabu (30/9/2020) menandaskan, dirinya adalah salah seorang pelaku sejarah hingga disahkannya daerah otonom dimaksud.
Diterangkan, inisiator lahirnya Pakpak Bharat adalah Bupati Dairi periode 1999-2004, 2004-2009, MP Tumanggor. Pertimbangannya, wilayah Sim Sim meliputi Kecamatan Salak dan Kerajaan dipandang tertinggal. Pemekaran adalah salah satu solusi percepatan pembangunan dan memberi ruang yang lenih besar kepada putra daerah untuk duduk di pemerintahan, legislatif dan dunia usaha. Kepala daerah ini melihat ada peluang. Karenanya dilakukan lobby ke pejabat di Kemendagri dan DPR RI.
Setelah ada sinyal, Tumanggor mengoganisir kalangan birokrasi untuk melakukan persiapan. Rapat perdana digelar di kediaman Parlemen Sinamo di Jalan Ahmad Yani Sidikalang.
Diskusi berlanjut melibatkan tokoh pemuda, pengusaha dan pemuka masyarakat khususnya Silima Suak.
Suak Pegagan, Keppas, Boang, Sim Sim dan Klasen saling membahu dan memberi pemikiran. Diantaranya adalah OB Sinamo, Raja Usman Efendi Capah, Koting Tumanggor, RM Kaloko, MG Lingga. Lewat musyarah, disepakati Djauli Padang BTh menjadi Ketua Umum dan Ampun Solin pada posisi sekretaris Panitia Pemekaran Kabupaten Dairi. Pengolahan data diserahkan kepada dosen Unimed Mutsyuhito Solin. Pengerahan massa di Kecamatan Salak dan Kerajaan ditangani JH Manik, Mansehat Manik, Thamrin Maharaja, Tinendung dan lainnya.
Tim juga dipersiapkan di Kecamatan Salak dan Kerajaan. Dari segi persyaratan, minimal terdiri dari 3 kecamatan. Karenanya, Kerajaan dimekarkan melahirkan Sitellu Tali Urang Jehe. Irwansyah Pasi menjadi camat pertama di Kecamatan Sitellu Tali Urang Jehe.
Ampun menyebut, DPRD merespons positif aspirasi masyarakat. Legislator diantaranya Johnny Sitohang, Abdul Angkat, Dahlan Sianturi, Simon Sitanggang, Abidan Sinaga dan Syahrul Munthe merespons positif keinginan masyarakat. Melalui sidang paripurna, dewan membuat keputusan. Seterusnya diserahkan ke MP Tumanggor untuk dilanjutkan ke Mendagri.
Biaya perjuangan selama 2 tahun lebih dikumpulkan secara swadaya dan dominan ditalangi MP Tumanggor.
Kabupaten Pakpak Bharat bersama Humbang Hasundutan dan Samosir disahkan melalui sidang paripurna DPR RI diketuai Akbar Tanjung 28 Juli 2003.
Tigor Solin dilantik menjadi Penjabat Bupati Pakpak Bharat mengalami kepemimpinan di daerah tersebut.