Kapolres Dairi Tolak Rehab Rumah Dibiayai APBD Di Tengah Covid

Dairinews.co-Sidikalang

Kepala Kepolisian Resor Dairi, AKBP Ferio Sano Ginting mengatakan, menolak rencana rehabilitasi rumah dinas dibiayai APBD di tengah resesi dampak covid.

“Saya menolak  perbaikan rumah dinas Kapolres dibiayai APBD di tengah resesi” tandas Ginting didampingi Kasat Intelkam AKP Polin Damanik,  Kasubbag Humas Iptu Donni Saleh dan Kanit 2 Intelkam,  Ipda Hotdiman Hutasoit kepada wartawan, Kamis (19/11/2020).

Dikatakan,  dirinya tidak pernah mengajukan usulan untuk  rehabilitasi. Sepengetahuannya,  permintaan disampaikan di era Leonardo Simatupang tahun 2019. Dana itu ditampung di APBD 2020. Tetapi kegiatan itu direfocussing lalu diplot di APBD 2021.

“Kita fokus menangani covid dulu, kata Ginting. Ditanya apakah pihaknya akan mengusul anggaran ke Polda Sumut atau Mabes Polri? Ginting kembali menegaskan,  fokus menangani  covid dan dampaknya.

Diakui, rumah dinas di Jalan Sisingamangaraja Sidikalang tersebut sudah tua.  Jika situasinya normal, tidak masalah sepanjang bisa dipertanggungjawabkan.

Sebelumnya, anggota DPRD dari fraksi Nasional Demokrat (Nasdem), Juangga Silaban mengkritik alokasi anggaran rumah dinas Kapolres lewat pemandangan umum atas  rancangan APBD 2021.

Sementara Bupati, Eddy Keleng Ate Berutu pada nota jawaban anggota dewan  mengatakan, permohonan diajukan Kapolres sesuai surat nomor B/1305/XII/Ren.1.3/2019 tanggal 13 Desember 2019 perihal pwermohonan bantuan hibah bangunan renovasi rumah dinas jabatan.

Dijelaskan,kondisi rumah dinas Kapolres yang dibangun tahun 1964 sudah banyak kerusakan dan perlu renovasi segera. Anggaran dialokasikan di APBD 2021. (D01)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.