Gotong Royong Normalisasi Drainase di Desa Kalang

Dairinews.co-Sidikalang

Pemerintah Desa Kalang Kecamatan Sidikalang Kabupaten Dairi Sumatera Utara bersama warga sekitaran Jalan Tigalingga Kilometer 2 melakukan gotong royong, Jumat (25/2/2022). Kegiatan dimaksud  adalah normalisasi saluran drainase sepanjang 1 kilometer hingga batas Desa Lae Nuaha.

Kepala Desa, Ranto Nababan membenarkan, jalur itu merupakan ruas jalan nasional di bawah Kementerian PUPR. Selama ini,  akses transportasi atau aspal,  sering berubah jadi genangan air di kala hujan.

Itu disebabkan  drianase tak berfungsi. Saluran itu tumpat oleh sampah dan tanah.

“Lewat diskusi bersama pemuka masyarakat disepakati, ditangani secara gotong royong” kata Ranto.

Diutarakan, gotong royong tersebut didukung Kepala Dinas Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang  berupa pengerahan 1 unit alat berat. Pihaknya juga mendapat resposn positif dari pemerintah kecamatan. Diutarakan, ayahnya, Singkat Nababan turut berkontribusi melalui penyediaan  dumptruk untuk mengangkut limbah.

“Kita harus sama-sama bangkitkan semangat gotong royong sebagai kekayaan dan ciri khas Indonesia” kata Ranto. (D01)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.