- Advertisement -

- Advertisement -

Bupati Dairi Kecelakaan

Dairinews-Brastagi
Bupati Kabupaten Dairi, KRA Johnny Sitohang Adinegoro mengalami kecelakaan di jalan raya, Rabu (27/7/2016) . Kendaraan dinasnya jenis sedan Honda Accord BK 100 EY terjungkal di Peceran Desa Sempa Jaya Kecamatan Brastagi Kabupaten Karo Sumatera Utara, berjarak sekitar 20 meter dari asrama polisi, sekira pukul 05.30 Wib. Armada itu terbalik lari ke ruas seberang.

Sopir, Hairul Amri Aritonang menyebut, laka terjadi akibat mobil yang dikendalikan disalib kendaraan dari arah berlawanan. Ketika itu, mereka bergerak dari Sidikalang menuju Medan. Untuk mengelak tabrakan, dia banting setir ke kiri namun beram jalan agak dalam. Setir kemudian dipaksa ke kanan membuat mobil mewah itu terbalik.

Dijelaskan, Sitohang duduk di bagian depan sedang ajudan dan seorang teman kepala daerah berada di jok belakang. Kala itu, ketiganya dalam posisi tidur. Kendaraan ringsek sementara penumpang terkilir. Sitohang lamgsung dilarikan ke asrama polisi untuk mendapatkan urut. Beberapa polisi menunjukkan pelayanan prima kepada pejabat ini.

Sementara itu, Kepala Dinas Cipta Karya, Jisler Lumban Batu dan pejabat lainnya memilih menemani atasan mereka. Kalangan eseloning itu membiarkan wartawan dan pegawai rendahan menormalisasi posisi mobil sedan tadi. Tak terengok upaya kabinet Sitohang semisal mencarikan terpal atau kelambu untuk menutupi barang bukti kecelakaan tunggal dimaksud. Armada itu kemudian dititip di pelataran villa dalam keadaan terbuka.

Sekretaris daerah, Sebastianus Tinambunan membenarkan, kendaraan tadi adalah mobil dinas. Diganti plat, seharusnya BB 1 Y. (D01)

2 Komen
  1. Ronal berkata

    “Kalangan eseloning itu membiarkan wartawan dan pegawai rendahan menormalisasi posisi mobil sedan tadi.”

    Mungkin lebih baik jika pemilihan kata-kata diperhatikan lagi..

    1. Redaksi Dairi News berkata

      terima kasih atas saran bapak. Kami membutuhkan masukan positif agar Dairinews bisa berkembang. Horas , mauliate

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.