Cabe Merah Meluncur Rp28 Ribu per Kilo

Dairinews-Sidikalang
Harga cabe merah meluncur tajam di onan Pasar Induk Sidikalang Kabupaten Dairi Sumatera Utara, Sabtu (17/9/2016). Harga di tingkat pengecer Rp 7000 per seper empat kilo atau Rp28 ribu per kilogram (kg).

Parrengge-rengge (pedagang sayur mayur-red), boru Hombing penduduk Jalan Ferdinand Tobing mengatakan, harga ini tak terprediksi sebelumnya. Bayangan, akan bertahan mahal Rp55 ribu pada pekan kemarin.

“Dang niantusan boasa boi galbas. Hape nadi ari Sabtu (10/9/2016) na salpu, arga na menancap sampe lima puluh lima ribu” kata boru Hombing ditemui di pelataran terbuka eks terminal.

Dia heran, sebab pasokan tak terlalu banyak. Kalau dilihat, stok relatif terbatas. Tak ada tumpukan barang. Sementara itu, harga cabe rawit bertahan ‘pedas’ Rp40 ribu sebagaimana hari kemarin. Pengecer lainnya boru Pandiangan mengatakan, cabe merah dibeli rata-rata Rp25.000, lalu dipasarkan Rp28.000.

Harga sore, bawang merah dijajakan Rp 30 ribu per kilo, bawang putih Rp34 ribu, wortel Rp5000, kentang Rp14 ribu. Seanjutnya, tomat berbulan-bulan tersungkur pada harga Rp2000 sampai Rp3000.

“Tommat on dua ribu dua ribu… tommat dua ribu dua ribu” obral seorang pemuda mengundang pembeli. (D01)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.