- Advertisement -

- Advertisement -

3 Sapi 5 Kambing Kurban di Masjid Al Ikhlas Sidikalang

Dairinews.com-Sidikalang

3 ekor sapi dan 5 kambing  disembelih serangkaian  Hari Raya Idul Adha 1438H di Masjid Al Ikhlas Jalan Batu Kapur Kelurahan Kuta Gambir Kecamatan Sidikalang Sumatera Utara, Jumat (01/09/2017). Kurban terbesar adalah sumbang sih  Gubernur Sumut Tengku Erry Nuradi. 1 sapi  lainnya pemberian  bakal calon Bupati  Depriwanto Sitohang.

Gubernur diwakili Kepala Dinas Perhubungan, Anthony Siahaan mengatakan, bagi umat muslim, berkurban merupakan sebuah keharusan guna membantu masyarakat. Berkyrban punya dua makna, yakni secara vertikal sebagai tanggung jawab kepada Tuhan Yang Maha Esa dan secara horizontal menunjukkan rasa kemanusiaan dan cinta kasih.

- Advertisement -

Wakil Bupati, Irwansyah Pasi yang juga   jemaah Masjid Al Iklas menyampaikan rasa bangga atas kepedulian Gubernur. Diutarakan, seyogianya, kurban dimaksud diperuntukkan bagi seluruh warga Dairi.  Namun panitia memilih umat di sana sebagai perwakilan penerima. Irwansyah didampingi Kepala Kantor Kementerian Agama, Saidup Kudadiri menambahkan, dirinya turut menyampaikan kurban.

Pengurus masjid, Annasrawi Bancin menerangkan, sebanyak 500 keluarga terdaftar sebagai jemaah di sana. Setiap tahun, penduduk antusias menyarakan  Hari Raya  Idul Adha ditandai keramaian peserta.  Dia mengapresiasi Kapolres AKBP Dedy Tabrani atas penempatan personel membantu kelancaran sholat.

Sementara itu, bakal calon Wakil Bupati, Anwar Sani Tarigan  memilih berkurban di masjid di Kecamatan Tanah Pinem.(D01)

 

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.