6 Daerah Gagal Raih WTP

Dairinews.co-Medan

Gubernur Sumatera Utara, Tengku Erry Nuradi mengatakan, pengelolaan keuangan di kabupaten/kota membaik.

Disebutkan, dari 19 Bupati/Walikota menerima laporan hasil pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK), sebanyak 13 daerah memperoleh opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). 6 lainnya belum mendapat kualifikasi itu.

Hal itu disampaikan pada serah terima  Laporan Hasil Pemeriksaan atas  Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LHP LKPD) di auditorium BPK Jalan Imam Bonjol Medan, Kamis (24/05/2018).

Gubernur menyebut, 9 daerah sedang proses di BPK. Sedang  3 daerah lagi yakni Medan, Madina serta Padang Lawas hingga saat ini belum menyerahkan laporan.

Isma Yatun menyampaikan apresiasi kepada 13 Kabupaten/Kota yang meraih opini WTP. Sementara bagi Kabupaten / Kota yang belum mendapat prestasi WTP agar terus mencari masalah ataupun kendala dan melaksanakan rekomendasi BPK demi perbaikan pengelolaan keuangan daerah masing-masing.

Anggota V BPK RI,  Isma Yatun menegaskan, pemberian opini WTP kepada pemerintah daerah bukan berarti tidak ada masalah. BPK menyampaikan sejumlah permasalahan yang perlu diperbaiki dan sering menjadi temuan auditor di lapangan. Yaitu terdapat kekosongan kas bendahara pengeluaran.

Ketua BPK Perwakilan Sumut, Ambar Wahyuni menyerahkan  hasil audit kategori WTP kepada Pemko  Siantar, Asahan, Tapsel, Taput, Dairi, Labura, Labusel, Pakpak Bharat, Humbahas, Tobasa, Samosir, Padang Lawas Utara serta Binjai.

Lalu, daerah mana yang gagal meraih WTP? Kabarnya, 2 diantaranya adalah Tebing Tinggi dan Simalungun. (D03)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.