Dana Desa Sihorbo dan Batu Gunggun Bermasalah

Dairinews.co-Sidikalang

Dana desa di Sihorbo Kecamatan Siempat Nempu dan Batu Gunggun Kecamatan Gunung Sitember Kabupaten Dairi Sumatera Utara tahun anggaran 2017 bermasalah.

Hal itu disampaikan Sekretaris Dinas Pemerintahan Desa, Junihardi Siregar kepada Dairinews.co di ruang kerja jalan Kartini Sidikalang, Rabu (16/05/2018).  Inspektorat sudah turun guna melakukan pemeriksaan.

Untuk Desa Sihorbo, kata Junihardi, kegiatan  dipandang kurang berhasil. Berdasarkan hasil musyawarah masyarakat, penyediaan air bersih menjadi skala prioritas dan diputuskan  untuk dilaksanakan. Pasalnya warga di sana  kesulitan air. Penduduk memakai air hujan dan sungai.

Dari 4 unit sumur bor yang dibikin, ternyata hanya 1 unit saja beroperasi. 3 lainnya tak berfungsi. Otomatis,  pekerjaan lainnya dipandang sebagai kerugian.

Sementara itu, untuk Desa Batu Gunggun, Junihardi mengungkap, hingga kini, Laporan Realisasi Anggaran (LRA) masuk diselesaikan. Itu berdampak pada desa lain. Bahwa LRA merupakan dasar  mengusulkan anggaran  ke tahap berikut. Junihardi mengaku kecewa  kepada Kades, Mahadi Siregar.

Dari 15 kecamatan di daerah otonom ini, Sidikalang dinilai paling cepat dalam  penyelesaian dokumen  dan pelaksanaan lapangan. (D01)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.