Bishop GKPPD Tutup Sinode Sinunu Kerja IX

Dairinews.co-Sidikalang

Pimpinnan Pusat (Bishop) Gereja Kristen Protestan Pakpak Dairi (GKPPD) Pdt.Elson Lingga menutup Sinode Sinunu Kerja IX. Penutupan Sinode berlangsung di Gereja GKPPD Sukadame jalan Air Bersih Sidikalang dihadiri para peserta Sinode, mejelis pusat serta disaksikan para jemaat di gereja itu, Minggu (29/7/2018).

Pembukaan Sinode kerja itu sendiri berlangsung di gereja GKPPD Sidikalang kota, Jumat (27/7/2018). Penutupan Sinode diawali kebaktian dipimpin Bishop GKPPD Pdt Elson Lingga dengan membawakan Khotbah dikutip dari injil Matius 16 pasal 24-28.

Ketua Umum Sinode Pdt,Mangara Sinamo melaporkan, pelaksanaan Sinode Sinunu Kerja IX cukup memuaskan dan tidak ada konflik dalam persidangan demi persidangan,dari komisi-komisi yang dibagi 3 kelompok.

Hasil keputusan ketiga kelompok yang terbentuk dalam persidangan sudah diterima keseluruhan para peserta dengan baik dan sudah dibuat dalam satu keputusan, sebut Sekjen GKPPD dimaksud.

Sementara itu, Bishop GKPPD Pdt Elson Lingga menyampaikan apresiasi kepada panitia serta semua peserta Sinode karena berjalan dengan baik serta menghasilkan beberapa keputusan demi kemajuan gereja dimaksud.

Elson Lingga juga menyampaikan terimakasih kepada semua jemaat GKPPD yang ikut berpartisipasi,untuk membantu berlangsungnya Sinode baik bantuan moril,serta materi terutama bantuan yang diberikan bukan jemaat GKPPD.

Ia mengajak segenap jemaat GKPPD memupuk rasa persaudaraan yang tinggi baik dalam organisasi itu maupun segenap jemaat dan pemeluk agama lainnya. Ia berharap, GKPPD semakin besar dan dicintai masyarakat karena pertumbuhan iman yang semakin baik, tandasnya (D03).

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.